Rompang

Rompang adalah salah satu tahapan dalam pembukaan ladang (lingko) pada masyarakat Manggarai di Nusa Tenggara Timur. Rompang berupa aktivitas mengumpulkan dahan, kayu, ranting, dan rerumputan pada suatu tempat untuk dibakar (tapa uma). Setelah dibakar sisa-sisanya yang disebut untung dikumpulkan dan dibakar kembali hingga menjadi abu. Lokasi pembakaran untung tersebut nantinya akan ditanami berbagai berbagai macam tumbuhan ladang, seperti: ketela rambat, mentimun, ubi jalar, dan lain sebagainya.
Cara Pasang Tali Layangan agar Manteng di Udara
Topeng Monyet
Keraton Surosowan

Archive