Tangkul (Malaysia)

Tangkul adalah alat penangkap ikan yang biasanya digunakan pada akhir musim munson timurlaut di sekitar perairan Trengganu dan Kelantan. Tangkul biasanya berukuran sekitar 50 meter persegi yang di salah satu sisinya terdapat satu gulungan yang dibuat dari rotan yang dapat diturun-naikkan. Jaring tangkul dibuat sedemikian rupa sehingga mata jaring berukuran lebih kecil di bagian tengah daripada bagian tepinya.

Untuk dapat menangkap ikan dengan menggunakan tangkul, diperlukan lima buah perahu/sampan sekaligus. Setiap sudut tangkul dijaga oleh seorang nelayan di atas perahu, sedangkan perahu yang kelima berada di bagian tengah tangkul. Setelah tangkul terpasang, di atasnya akan ditaruh sebuah unjang yang digunakan sebagai umpan yang terapung di permukaan air. Apabila unjang telah dikerumuni banyak ikan, maka tangkul pun segera diangkat.

Sumber: http://malaysiana.pnm.my
Cara Pasang Tali Layangan agar Manteng di Udara
Topeng Monyet
Keraton Surosowan

Archive